Sejarah LEGO® | Disney

Sejarah LEGO® | Disney

Tahun 1923, dua kakak-beradik mendirikan studio animasi baru yang kemudian menjadi salah satu perusahaan paling berpengaruh di dunia. Kita semua kini mengenalnya sebagai Walt Disney Animation Studios, dan studio ini masih terus menghadirkan kisah-kisah penuh keajaiban dan kebahagiaan kepada orang-orang di seluruh dunia.

Sudah 100 tahun berlalu sejak The Walt Disney Company berdiri; untuk merayakan satu abad yang luar biasa ini, kami ingin mengenang kembali berbagai buah kerja sama kami dengan Disney.

Dari set Disney pertama kami hingga beberapa set perayaan ulang tahun Disney ke-100 yang terbaru dari kami, berikut beberapa momen spesial dalam sejarah LEGO® | Disney (atau setidaknya sebanyak yang bisa kami cantumkan dalam satu artikel) ....

1999 – Awal kemitraan yang langgeng

Ini adalah salah satu dari beberapa set Winnie the Pooh yang dirilis pada tahun 1999
Ini adalah salah satu dari beberapa set Winnie the Pooh yang dirilis pada tahun 1999
Semua berawal pada tahun 1999 di Hundred Acre Wood yang dihuni seekor beruang imut yang selalu lapar. Dengan hanya delapan balok, set Winnie the Pooh Pooh’s Birthday adalah suatu permulaan yang cukup sederhana, tetapi set kecil ini mengawali kemitraan yang berlangsung selama bertahun-tahun. Tentu saja, kami tidak mampir ke Pooh Corner hanya satu kali. Tahun 2021, salah satu set LEGO Ideas mengajak kita berkunjung kembali ke masa itu, tetapi dengan lebih banyak detail.

2000 – Sambut pasangan tikus Disney paling ikonis

Minnie’s Birthday Party, 2000
Minnie’s Birthday Party, 2000

Setahun kemudian, dua karakter animasi paling terkenal di dunia muncul pertama kalinya dalam wujud balok LEGO. Mickey Mouse dan Minnie Mouse muncul pada tahun 2000 dalam set LEGO Juniors Mickey’s Fire Engine dan Minnie’s Birthday Party.


Namun, meski Mickey Mouse menyandang gelar karakter Disney paling terkenal, dia bukan yang pertama. Gelar ini adalah milik Oswald the Lucky Rabbit, yang hadir dalam salah satu set hari jadi tahun 2023 kami dengan LEGO BrickHeadz™.

Pada tahun 2000, Mickey dan Minnie juga terlahir sebagai figur bayi. Gemas!
Pada tahun 2000, Mickey dan Minnie juga terlahir sebagai figur bayi. Gemas!

2010 – Berkeliling kamar Andy

Woody and Buzz to the Rescue
Woody and Buzz to the Rescue

Lebih dari sepuluh tahun kemudian, kami membuat set pertama kami bersama Disney dan Pixar. Berbarengan dengan dirilisnya film Toy Story 3 pada tahun 2010, kami meluncurkan jajaran set Toy Story, termasuk Construct-a-Buzz (7592), Pizza Planet Truck Rescue (7598), Army Men on Patrol (7595), Woody and Buzz to the Rescue (7590), dan banyak lagi.

2010 – Panaskan mesin untuk LEGO | Disney Cars!

Mack’s Road Trip
Mack’s Road Trip

Selanjutnya, kita berkendara menuju Radiator Springs, memasuki dunia Lightning McQueen dan Tow Mater dari film populer Disney dan Pixar, Cars. Seperti filmnya, jajaran set LEGO | DUPLO® Cars untuk balita ini masih sangat populer hingga sekarang.

2011 – Petualangan bajak laut dalam sesi bermain

Setelah balapan di Route 66, kita akan berlayar ke Karibia bersama Jack Sparrow, Captain Barbossa, Will Turner, dan Elizabeth Swann. Film pertamanya dirilis tahun 2003, memperkenalkan si bajak laut terbaik sepanjang masa.

Kami merilis berbagai set dari seri film Pirates of the Caribbean, termasuk favorit penggemar, The Black Pearl. Gencatan senjata!

2012 – Pelopor set putri Disney

Sejak awal didirikan, Disney selalu unggul dalam menciptakan karakter utama perempuan yang memesona. Yang pertama adalah Snow White yang muncul tahun 1937, disusul Cinderella yang filmnya ditayangkan tahun 1950. Keduanya membuka pintu bagi putri Disney lainnya pada masa yang akan datang.

Kami memperkenalkan koleksi LEGO DUPLO | Disney Princess™ pertama untuk anak balita pada tahun 2012 dengan set Cinderella. Sejak saat itu, kami membuat set putri Disney lain yang juga bisa dinikmati anak-anak yang lebih tua dengan Mulan, Ariel, Tiana, Rapunzel, dan banyak lagi.

Mau tahu lebih banyak? Lihat 9 hadiah Disney terbaik untuk orang dewasa ...

2014 – Disney dan Pixar bertemu LEGO Ideas

Ketika platform penampung ide buatan penggemar kami, LEGO Ideas, dirilis, tak perlu menunggu lama sampai ada set Disney pertama yang muncul. Set LEGO Ideas WALL•E dirancang oleh Angus MacLane, seorang animator yang turut mengerjakan filmnya sambil membuat desain setnya. Ini bukan rakitan WALL•E yang terakhir; tahun ini, robot ini muncul kembali bersama EVE dalam set LEGO BrickHeadz baru.

Set LEGO Ideas | Disney selanjutnya adalah TRON: Legacy yang dirilis tahun 2018.

2016 – Minifigur LEGO | Disney

Baik musuh maupun jagoan, karakter-karakter dalam kisah Disney selalu ikonis. Untuk merayakan karakter favorit dari masa kecil ini, kami merilis beberapa minifigur LEGO | Disney pada tahun 2016, menghadirkan Alice in Wonderland, Genie dari Aladdin, Peter Pan, Ursula, Maleficent, Donald Duck, dan banyak lagi.

Untuk 2023, kami merilis lebih banyak lagi Minifigur LEGO | Disney baru ...

2023 – Menceritakan kisah mengharukan dengan balok

Salah satu kisah paling unik dari Disney dan Pixar adalah cerita Carl Fredricksen dalam film ‘Up’. Film ini bercerita tentang penjual balon berusia 78 tahun yang memasang banyak balon ke rumahnya hingga bisa terbang menuju Amerika Selatan untuk memenuhi janjinya kepada istrinya. Kisah yang menggugah hati ini kini telah menjadi set LEGO | Disney yang pastinya akan disukai oleh para penggemar filmnya.

MERAYAKAN SERATUS TAHUN PENUH KEAJAIBAN

Salah satu set LEGO® | Disney terbaru kami tahun 2023.
Salah satu set LEGO® | Disney terbaru kami tahun 2023.

Selama bertahun-tahun, kemitraan kami dengan Disney telah menghasilkan banyak rakitan yang memuaskan (kami tidak bisa menulis semuanya karena nanti artikel ini bisa kepanjangan). Berita bagusnya, akan ada lebih banyak lagi set yang akan hadir.

Tahun ini, kami merilis beberapa set perayaan yang unik. Salah satunya adalah kamera film sebagai perayaan legasi Walt Disney yang luar biasa bagi dunia perfilman.

“Sejak kami pertama kali meluncurkan jajaran LEGO DUPLO Winnie the Pooh pada tahun 1999, LEGO | Disney telah menginspirasi berbagai permainan yang menyenangkan bagi penggemar LEGO dan Disney segala usia. Dari perjalanan mengarungi lautan dan petualangan yang menguji keberanian, sampai kastel putri Disney yang menawan, LEGO | Disney telah memesona banyak keluarga di seluruh dunia dengan menghidupkan kisah fantasi dan menginspirasi petualangan baru menggunakan balok LEGO,” tutur Casper Rafn Voigt, Kepala Produk LEGO | Disney di LEGO Group.

Jika kamu pernah menonton satu saja film Disney, kamu pasti bisa mengenali set yang kedua.

Ini adalah set menawan yang dirancang berdasarkan kastel ikonis yang pastinya sudah kita kenal dan cintai. Dengan menara setinggi pencakar langit, kembang api yang meriah, dan beragam minifigur Disney, set ini wajib dimiliki penggemar sejati Disney di mana saja.

Ingin set yang lebih kecil? Sandaran buku balok LEGO yang menampilkan beberapa film klasik terpopuler, seperti Sleeping Beauty, Aladdin, dan Snow White ini akan membuat waktu membacamu lebih ajaib.

©Disney

©Disney. Based on the ”Winnie the Pooh” works by A.A. Milne and E.H. Shepard.

Ingin yang lebih keren lagi?

Kunjungi beranda Halaman untuk Dewasa, dan lihat koleksi set dan artikel kami yang dirancang untuk orang dewasa!