Jelajahi LEGO® Icons The Lord of the Rings: Balrog™ Book Nook
“Ini adalah momen menentukan dalam kisah tersebut,” kata desainer LEGO®, François Zapf. “Momen yang sepenuhnya mengubah nasib para Pembawa Cincin. Di Jembatan Khazad-dûm, Gandalf™ melakukan pengorbanan terbesar dengan melawan kekuatan yang luar biasa seorang diri untuk memastikan yang lain bisa melarikan diri.”
Tentu saja, kita sedang membahas pertempuran antara Gandalf the Grey™ dan Balrog™ yang membara. Ini adalah salah satu momen paling dahsyat di The Lord of the Rings™. Oleh karena itu, adegan ini merupakan subjek yang sempurna untuk set baru bertema sastra: LEGO Icons The Lord of the Rings: Balrog Book Nook.
Sebelum perilisan, kami mengobrol dengan François untuk mempelajari set ini lebih lanjut dan menggali lebih dalam tentang Mines of Moria™ ... tetapi semoga tidak terlalu dalam, karena kita semua tahu apa yang telah dibangunkan para Dwarf dalam kegelapan Khazad-dǀm.
