Sean Astin memandu tur mengelilingi set LEGO® Icons The Lord of the Rings: The Shire™ yang baru

Sean Astin memandu tur mengelilingi set LEGO® Icons The Lord of the Rings: The Shire™ yang baru

Selamat datang di Shire™!

Komunitas yang tenang dan damai dari para hobbit nan istimewa di jantung Middle-earth™. Sementara para raja berperang, para elf hidup abadi di alam hutan ajaib, dan para orc membuat rencana jahat, hidup selalu berjalan dengan damai dan indah di Shire™.

Ini adalah tempat tinggal yang didambakan banyak orang. Walaupun kami tidak bisa mengabulkan impian tersebut, sekarang kami bisa membantu menghadirkan suasana Shire ke rumahmu dengan set pajangan ajaib yang baru ini.

Dan siapa yang lebih tepat untuk memberi kita tur menelusuri set LEGO® Icons The Lord of the Rings: The Shire yang baru serta menunjukkan beberapa rahasia dan referensi filmnya selain Sean Astin, yang memerankan Samwise Gamgee™ dalam trilogi film ini? Apalagi, Samwise selalu cinta Shire dan juga mewarisi rumah masyhur di bawah Bukit setelah Frodo™ meninggalkan Middle-earth.

Jadi, jaga baik-baik kakimu saat kita melakukan tur set LEGO Icons The Lord of the Rings: The Shire.

Selalu ada seorang Baggins yang tinggal di bawah Bukit sini ...

Kita akan mulai dengan menelusuri taman yang terawat apik ke pintu depan bulat yang ikonik, mungkin salah satu pintu depan paling terkenal dalam dunia fiksi dan pintu yang membuka ke salah satu hunian paling menawan.

Masuklah ke dalam, hirup aroma teh yang diseduh dan roti yang dipanggang selagi melewati interior berperabot lengkap dengan tiga ruangan, termasuk area pintu masuk, ruang kerja, dan ruang tamu.

Ada perapian yang penggemar mungkin ingat sebagai tempat Gandalf dan Frodo mengungkap tulisan pada The One Ring™. Kamu bisa menciptakan kembali adegan ini menggunakan fungsi interaktif yang mengubah surat terbakar menjadi The One Ring.

Saat memasuki ruang kerja, kamu mungkin ingat inilah tempat Bilbo menulis bukunya There And Back Again. Buku ini ditampilkan bersama beberapa artefak lain dari perjalanan Bilbo, termasuk rompi mithril dan pedang Sting.

Hari ini adalah ulang tahun keseratussebelasku!

Trilogi The Lord of the Rings dimulai dengan pesta ulang tahun kesebelas puluh satu Bilbo Baggins. Dan pestanya sungguh meriah!

Ada kembang api yang spektakuler, musik penuh semangat, serta pidato yang mengejutkan dan mengesankan (kamu bahkan bisa membuat Bilbo menghilang dengan memutar tombol, tepat saat ia mengenakan cincin di jarinya!)

Set ini mengajakmu mengadakan versimu sendiri dari pesta tersebut. Ciptakan kembali suasana luar biasa di bawah Pohon Pesta, paviliun pesta untuk para tamu, dan kue ulang tahun untuk Bilbo tua tersayang.

Hiburan pesta disediakan oleh Gandalf the Grey™ yang datang mengendarai kereta kuda penuh dengan kembang apinya yang terkenal.

Bahkan ada figur naga kembang api untuk menakut-nakuti para tamu!

Set berisi 2.017 bagian ini sangat kompleks dan memuaskan untuk dirakit. Saat merakitnya, kamu mungkin ingin memasang tanda di pintu agar tidak diganggu. Boleh kami sarankan: “Tidak boleh masuk, selain untuk berpesta”?

“Aku tidak tahu separuh tentangmu sebaik separuh yang aku harapkan ...

... dan aku hanya suka kurang dari separuh dirimu, itu pun tidak sampai separuh dari seharusnya.” Memang susah membuat Bilbo senang, tetapi kami yakin bahkan dia pun akan suka jajaran minifigur yang kami susun untuk set ini.

Totalnya berjumlah sembilan, termasuk hobbit Bilbo Baggins™, Frodo, Mrs Proudfoot, dan Farmer Proudfoot.

Ada juga minifigur Gandalf yang membawa hiburan pesta, kenakalan dan kekacauan dari duo Merry dan Pippin, serta nuansa penuh cinta antara Rosie dan Sam.

Tidak ada salahnya merayakan hidup sederhana

The Lord of the Rings adalah salah satu kisah yang paling disukai hingga kini. Penggemarnya ada jutaan di seluruh dunia, dan selalu ada penggemar baru tiap tahunnya.

Kisah ini juga telah menjadi inspirasi beberapa set LEGO yang sangat populer. Jika kamu adalah penggemar The Lord of the Rings, kamu mungkin sudah tahu bahwa kami telah merilis dua set besar penuh detail baru-baru ini, set LEGO Icons THE LORD OF THE RINGS: RIVENDELL™ dan model LEGO Icons The Lord of the Rings: Barad-dûr™.

Sementara kedua set tersebut mewakili perjalanan jauh dalam kisah, set Shire yang menyentuh ini mewakili kenyamanan dan kehangatan pulang ke kampung halaman.

Jelajahi aktivitas, kerajinan, dan permainan untuk terus menghibur seluruh keluarga

© New Line Productions Inc. All rights reserved. THE LORD OF THE RINGS TRILOGY and all names of the characters, items, events, and places therein are ™ of Middle-earth Enterprises, LLC under license to New Line Productions, Inc. (s25)