LEGO® Art Japanese Cherry Blossom Landscape
Hadirkan ketenangan di rumah Anda dengan set LEGO® Art Japanese Cherry Blossom Landscape yang terdiri dari 1.892 komponen ini. Set ini terinspirasi oleh keindahan musim semi yang menakjubkan di Jepang serta seniman Ukiyo-e yang berasal dari negara tersebut. Set seni dinding yang memukau ini menampilkan Gunung Fuji, kedai teh, jembatan, air terjun, burung bangau Jepang terbang dan bunga sakura, mapel ‘Sango-Kaku’, dan pohon pinus payung Jepang. Warna-warna yang menenangkan dipertegas dengan bingkai kotak bayangan pernis hitam yang dapat Anda pasang di dinding dengan gantungan atau pasang berdiri di permukaan datar. Air terjunnya bahkan mengalir melewati bingkai, membawa tambahan efek nyata dan nuansa interaktif.
LEGO® Ideas Minifigure Vending Machine
Ingat kegembiraan sederhana yang dihadirkan mesin penjual otomatis lawas? Masukkan koin, rasakan antisipasi mendengar roda gigi berputar, lalu ... hadiah pun keluar! Sangat sederhana, sangat menyenangkan!
Dengan set ini, Anda bisa merakit mesin penjual otomatis klasik Anda sendiri dan menikmati kembali kegembiraan yang dihadirkan, sesering yang Anda mau. Cukup masukkan elemen koin LEGO® ke dalam slot dan putar gagangnya, lalu dengarkan roda gigi bergerak saat memutarnya. Aksi ini akan melepaskan salah satu dari enam belas kapsul yang disertakan, masing-masing berisi elemen untuk merakit minifigur LEGO yang bisa dikoleksi. Minifigur tersebut (beberapa di antaranya dipilih oleh jajak pendapat penggemar LEGO Ideas) memberikan penghormatan terhadap tema LEGO klasik seperti Castle, Paradisa, Fabuland®, Space, dan banyak lagi. Baik Anda memberikan suara atau tidak dalam jajak pendapat, set ini pasti akan menghadirkan keseruan klasik yang menyenangkan di rumah siapa saja.
LEGO® Icons Retro Radio
Dahulu, radio mendominasi dunia.
Selama beberapa dekade, radio adalah cara terbaik dan satu-satunya untuk mendengarkan musik terbaru, dan hampir semua orang memiliki radio di rumah mereka.
Tentu saja semuanya sudah berubah sekarang, tetapi tetap menyenangkan rasanya mengenang hari-hari yang lebih sederhana dan bebas repot ketika DJ memutar musik hit dan ketika mengubah stasiun radio berarti mencari koneksi yang sempurna di lautan bunyi statis.
Sekarang, Anda bisa menghidupkan kembali masa-masa kejayaan radio dengan set LEGO Icons Retro Radio.
Ini adalah replika hias dari radio antik lengkap dengan gagang yang bisa dilipat, antena, dan sakelar frekuensi geser.
Berkat balok suara pintar, kamu bisa memutar tombol power dan tuning klasik untuk memancarkan sinyal dan cuplikan musik. Jika ingin terasa lebih nyata, kamu bisa meletakkan ponsel di kompartemen belakang untuk menikmati lagu-lagu favoritmu, seakan-akan lagu tersebut dipancarkan dari stasiun radio lokal.
Dengan 906 bagian, set LEGO Icons Retro Radio akan menjadi pengalaman merakit yang menyenangkan dan santai yang dapat dipadukan dengan sempurna dengan beberapa album favoritmu. Setelah kamu selesai, set yang sudah jadi memiliki tinggi 12 inci. (32 cm), lebar 9 inci (23 cm), dan tinggi 2,5 inci (7 cm), jadi kamu tidak akan kesulitan menemukan tempat untuk memajangnya di rumah.
Baik kamu seorang pencinta musik atau sedang mencari hadiah untuk audiophile yang sudah punya semua koleksi, LEGO Icons Retro Radio yang bisa dinyalakan, disetel, dan dimainkan ini siap melengkapi.
Telusuri kenangan masa lalu dengan set ini
Tentu saja, radio bukan sekadar tentang musik. Radio adalah bagian dari rumah, yang dikenal karena penampilan dan suaranya. Jadi, saat kamu bersiap-siap untuk menyambut set LEGO Icons Retro Radio di rumahmu, kami akan membahas beberapa hit (retro) terhebat kami, bagi siapa pun yang ingin bernostalgia ke masa lalu.
Jangan sentuh tombol itu!
LEGO® Ideas Polaroid OneStep SX-70 Camera
Saat pertama kali diluncurkan ke pasar pada tahun 1977, Polaroid OneStep SX-70 membuat gebrakan pada fotografi. Dengan kemampuan mengambil foto yang langsung jadi, kamera ini menjadi favorit para penggemar dan foto-foto candid berbingkai putih yang ikonis mulai muncul di lemari es dan papan pengumuman sepanjang tahun 70-an dan 80-an.
Kamu mungkin tidak bisa mengambil foto sungguhan, tetapi set jepretan ini lengkap dengan detail yang otentik, termasuk viewfinder, Spektrum Warna dan tombol kompensasi pencahayaan. Kamera ini bahkan dilengkapi dengan paket yang berisi 3 'foto' ilustrasi, termasuk salah satunya adalah foto penemu Polaroid, Edwin H. Land. Katakan buncis!
LEGO® Ideas Typewriter
Terinspirasi dari mesin ketik yang digunakan oleh pendiri LEGO Group, Ole Kirk Kristiansen, mesin ketik klasik berwarna hijau mint ini mengingatkan kita akan masa lalu yang lebih sederhana dan taktil. Dengan papan ketik di tengah yang naik setiap kali tombol huruf ditekan dan terhubung ke tatakan yang bergerak saat mengetik, kamu bisa berpura-pura menulis surat cinta atau novel klasik, dan bahkan bisa memasukkan kertas sungguhan ke dalamnya. Mencari hadiah untuk penulis, penyair, atau jurnalis pemula? Tunggu dulu ... kamu telah menemukan hadiah yang tepat.
LEGO® Ideas The Globe
Globe itu memang selalu menginspirasi. Ia bisa membuatmu membayangkan pelayaran lintas samudra dan perjalanan rintisan ke negeri-negeri yang jauh. Set LEGO Ideas The Globe menawarkan tampilan menakjubkan yang dapat berputar pada porosnya dan dilengkapi dengan ikon kapal serta kompas bergaya vintage, termasuk petak nama samudra dan benua yang bersinar dalam gelap. Siapa tahu, ini mungkin bisa menginspirasi petualanganmu sendiri. Pertanyaannya, kamu mau pergi ke mana?
LEGO® Art Modern Art
Pada akhir tahun 1800-an, sekelompok seniman Eropa yang ambisius mulai melepaskan diri dari realisme, dan menciptakan gaya baru yang dikenal sebagai seni abstrak. Gaya ini mengedepankan warna, bentuk, dan ekspresi diri, dan kamu bisa mencobanya sendiri dengan set LEGO Art Modern Art. Hadir dengan beragam ukuran, bentuk dan warna, serta mendorongmu untuk berkreasi dan bebas berkarya.
LEGO® Ideas The Orient Express Train
Seketika mengingatkan kita pada masa keemasan perjalanan kereta api yang glamor, set Kereta Api The Orient Express dari LEGO Ideas siap melaju ke rumahmu, sama seperti yang dulu pernah melaju dari Paris ke Istanbul. Dengan 8 minifigur LEGO, detail desain yang otentik, dan sepenuhnya kompatibel dengan sistem lintasan LEGO, set ini wajib dimiliki oleh para penggemar kereta api di mana pun. Kereta segera berangkat!
