Jelajahi LEGO® Fortnite® Styles!

Jelajahi LEGO® Fortnite® Styles!

Ada hal ajaib yang terjadi di akhir tahun 2023: balok dan minifigur LEGO® muncul di Fortnite®!

Transformasi seru para karakter ini mengubah Fortnite Outfit menjadi LEGO Style, dengan sejumlah LEGO Style Outfit yang tersedia pada saat game dirilis bulan Desember 2023. Pakaian virtual LEGO Style terus meningkat dengan item baru yang selalu hadir untuk dipakai dan dinikmati pemain. Beberapa dari LEGO Style yang superkeren ini bahkan tersedia sebagai set fisik dengan LEGO Fortnite Battle Bus, LEGO Fortnite Durrr Burger, LEGO Fortnite Peely Bone, dan LEGO Fortnite Supply Llama.

LEGO Style juga berlaku untuk karakter nonpemain dalam jagat LEGO Fortnite. Semua karakter yang dijumpai pemain serta hewan liar yang merumput dan berkeliaran memiliki gaya LEGO rakitan balok mereka sendiri.

Dalam artikel ini, kami akan memberikan gambaran umum para karakter dan LEGO Style yang tersedia di Fortnite

Baru: Storm King hadir pada hari ulang tahun LEGO® Fortnite® Odyssey untuk membuat game lebih seru

Storm King hadir di Fortnite sebagai musuh bertubuh raksasa berwarna ungu dan memiliki tanduk. Ia adalah salah satu tantangan bos terbesar yang pernah ada. Dan dengan pembaruan Desember 2024 LEGO Fortnite Odyssey, Storm King muncul dalam pengalaman bertahan hidup dan pembuatan benda di dunia terbuka ini.

Meskipun berbahaya dan sulit dikalahkan, Storm King secara tidak disengaja telah menjadi pemersatu. Banyak karakter LEGO Fortnite Odyssey bekerja sama untuk mengalahkannya, termasuk para pemain yang telah menghabiskan waktu, mengikuti kampanye, dan meraih pencapaian untuk bisa bertarung melawan musuh baru yang kuat dalam LEGO Fortnite Odyssey ini.

Apa saja jenis karakter lain dalam LEGO Fortnite Odyssey dan Brick Life?

LEGO Fortnite Odyssey dan LEGO Fortnite Brick Life penuh karakter dari Fortnite dan aspek lainnya. Banyak dari karakter ini sudah sangat akrab bagi pemain dan pasti akan dikenali.

Karena banyak yang perlu diingat, kami bisa membuatnya lebih mudah dengan mengklasifikasi karakter LEGO Fortnite menjadi beberapa kategori.

Karakter awal. Mereka adalah karakter yang paling mungkin Anda temui dalam game. Dalam LEGO Fortnite Odyssey, Cuddle Team Leader dan Brite Bomber adalah beberapa sahabat Anda di awal permainan. Dalam LEGO Fortnite Brick Life, Anda akan sering menemui karakter yang punya tugas untuk Anda di berbagai lokasi. Misalnya, Beef Boss ada di rumah di Durr Burger, sementara Phaedra tinggal di Phaedra’s Fortune, tempat ia akan memberi Anda tugas dalam sesi ramalan.

Karakter umum. Dalam LEGO Fortnite Odyssey, salah satu hal pertama yang Anda lakukan adalah membangun sebuah desa. Dan desa adalah tempat yang akan menarik para minifigur pengembara dari

segala penjuru dunia Anda yang luas. Ada banyak karakter umum yang mengunjungi desa-desa. Jika Anda suka mereka, Anda bisa mengundang mereka untuk tinggal di desa Anda! Beberapa karakter umum di padang rumput Bioma Grassland tempat game Anda biasanya dimulai mencakup Hayseed, Lionbrand, Raptor, Rex, Sparkplug, Silas, dan Tabby.

Karakter khusus. Minifigur-minifigur berikut tidak terlalu umum, jadi perjumpaan dengan mereka di LEGO Fortnite Odyssey merupakan kesempatan spesial. Banyak karakter khusus, seperti Beef Boss, Fishstick, Meowscles, Peely, dan Tomatohead, yang telah bertransisi dengan hebat dari Fortnite Outfit ke LEGO Style.

Karakter tidak biasa dan langka. Beberapa minifigur di LEGO Fortnite Odyssey sangat jarang muncul, jadi saat mereka muncul, akan terasa sangat istimewa. Beberapa karakter paling langka merupakan variasi dari karakter umum. Triggerfish yang mirip ikan sering mengunjungi Bioma mana saja, tetapi Frozen Fishstick yang lebih langka hanya muncul di Bioma Frostland yang beku. Begitu juga dengan Pirate Fishstick (Lost Isles), Island Adventure Peely (Lost Isles), dan Polar Peeley (Frostlands).

Warga Brick Life. Saat menjelajahi kota di LEGO Fortnite Brick Life, Anda akan menjumpai berbagai karakter. Anda bisa memilih untuk mengobrol dengan mereka, memberi mereka item, atau bahkan meminta mereka untuk memberi tugas! Warga kota meliputi Raven, Beef Boss, Phaedra, Midas, Summer Skye, dan Kit.

Musuh-musuh di LEGO Fortnite Odyssey

Kami telah memperkenalkan banyak karakter yang berpotensi menjadi teman Anda dalam LEGO Fortnite Odyssey, tetapi itu baru sisi yang menyenangkan dalam LEGO Fortnite Odyssey. Dalam game bertahan hidup, Anda pasti akan bertemu musuh, terutama jika Anda bermain dalam dunia Survival atau Expert.

Berikut daftar musuh umum dalam LEGO Fortnite Odyssey agar Anda lebih sadar akan keberadaan mereka.

Spider adalah makhluk menyebalkan yang bisa melompat yang akan Anda temui di awal petualangan Anda. Mereka memang lemah, tetapi begitu pula Anda saat baru mulai bermain, jadi Anda perlu strategi bertahan yang dikombinasikan dengan serangan untuk melawan mereka.

Skeleton keluar setelah matahari terbenam di dunia LEGO Fortnite Odyssey Anda. Mereka setingkat lebih sulit dari laba-laba yang lemah.

Wolf bersifat licik dan suka menguntit. Mereka akan mengepung dan menyerang Anda dan teman-teman Anda.

Minifigur punya banyak kesamaan dengan Anda, tetapi mereka jahat dan jauh lebih berbahaya karena mereka cenderung berkelompok dan menyerang secara keroyokan.

Brute adalah musuh bertubuh besar dan berbahaya yang mengamuk di seluruh dunia LEGO Fortnite Odyssey. Untuk mengalahkannya, Anda akan perlu banyak kesehatan dan strategi hebat, dan idealnya juga beberapa teman.

Silakan baca panduan bertarung LEGO Fortnite Odyssey untuk menguasai seni bertahan hidup dalam pertarungan.

Makhluk dan hewan di LEGO Fortnite Odyssey

Ada banyak pula makhluk dan hewan menggemaskan yang lebih jinak di LEGO Fortnite Odyssey. Banyak dari mereka yang ramah dan bisa Anda belai, dan Anda bahkan bisa menjinakkan lalu berteman dengan beberapa di antaranya.

Klombo sekarang hadir di LEGO Fortnite Odyssey sebagai makhluk rakitan balok mirip dinosaurus yang bisa melukai atau membahayakan, tergantung tindakan Anda. Anda bisa melihat Klombo merumput di pedesaan di Lost Isles. Beri mereka makan dengan Klomberries agar mereka jinak kepada Anda, lalu tunggangi untuk mengelilingi Lost Isles!

Berkat pembaruan Farm Friends, LEGO Fortnite Odyssey juga penuh hewan menggemaskan yang bisa diajak berteman dan diternakkan. Hewan-hewan ini meliputi ayam, sapi, domba, dan babi. Pastikan Anda merakit Animal Barn, membuat Animal Treat, dan giring mereka ke rumah baru mereka.

Karakter LFN mana yang ada dalam set LEGO Fortnite?

LEGO Fortnite telah bertranformasi dari wujud digital menjadi wujud fisik pada bulan Oktober 2024 dengan dirilisnya empat set pertama bertema LEGO Fortnite, beberapa di antaranya dilengkapi minifigur dari karakter dalam game.

LEGO Fortnite Battle Bus juga dilengkapi sembilan minifigur: Adventure Peely, Battalion Brawler, Brite Bomber, Cube Assassin, Cuddle Team Leader, Drift, Meowscles, Raven, dan Trespasser Elite.

Set LEGO Fortnite Durrr Burger menghadirkan maskot makanan cepat saji Fortnite yang ikonis, termasuk mata yang menonjol, zaitun hijau, tusuk gigi, dan lidah yang menggantung.

Set LEGO Fortnite Peely Bone mewujudkan karakter mirip pisang dan beberapa perlengkapannya ke dunia nyata.

Set LEGO Fortnite Supply Llama menghadirkan llama pemberi hadiah dan mencakup item yang bisa Anda temukan dalam game, sepeti Backpack, Dynamite, Good Luck Charm, Grappler, Rough Ruby, Slap Juice, dan Slurp Juice.

LEGO Style gratis

Ada beberapa cara untuk mendapatkan LEGO Style yang bisa Anda gunakan di pengalaman-pengalaman LEGO Fortnite. Jika Anda menautkan akun LEGO dan Epic Games Anda, Anda akan mendapatkan Outfit Explorer Emilie dan Mr. Dappermint secara gratis. Lakukan langkah-langkah berikut untuk mendapatkannya:

1. Masuk ke akun Epic Games Anda di epicgames.com.

2. Buka Manajemen akun > Aplikasi dan Akun.

3. Klik ‘Tautkan ke akun LEGO.’

4. Masuk atau buat akun LEGO baru.

Agar anak bisa menautkan akun LEGO dan Epic Games mereka, Anda akan perlu memberikan izin. Jika Anda sudah pernah menautkan akun-akun tersebut dan mendapatkan Explorer Emilie, Outfit Mr. Dappermint akan muncul secara gratis di Locker mereka.

Anda tidak hanya bisa bertemu Brite Bomber, tetapi juga bisa bermain sebagai Brite Bomber menggunakan LEGO Style-nya dari Operation Brite Starter Pack, yang dihadiahkan gratis secara digital saat Anda membeli set LEGO Fortnite fisik 77070, 77071, 77072, atau 77073 antara 1 Oktober 2024 dan 1 Maret 2026.

Harap dicatat, jika Anda punya sebuah Fortnite Outfit, kemungkinan itu juga tersedia di LEGO Style. Setelah mempelajari info lengkap tentang LEGO Style, pastikan Anda membaca cerita kami tentang cara menggunakan LEGO Style untuk belajar membuat gaya Anda unik.

Jika Anda adalah orang tua yang ingin mempelajari lebih lanjut tentang cara LEGO Group dan Epic Games menjaga keselamatan anak Anda, pastikan Anda membaca panduan LEGO Fortnite Odyssey untuk orang tua dan panduan LEGO Fortnite Brick Life untuk orang tua dari kami.